Alhamdulillahi rabbil alamin..
Akhirnya Soft Opening Hijabers Moeslem Makassar yang berupa Bazaar dan dirangkaikan dengan Open Recruitment anggota baru HMM pun telah terlaksana. Alhamdulillah kegiatan dari awal hingga akhir berjalan dengan lancar dan syukur alhamdulillah kami ucapkan sekali lagi dengan bergabungnya 74 anggota baru di Hijabers Moeslem Makassar. Kami segenap comittee mengucapkan terima kasih kepada teman-teman yang sudah datang dan juga selamat bergabung untuk anggota baru Hijabers Moeslem Makassar. Kami berharap dengan bergabungnya teman-teman dalam komunitas kami, kita dapat bersama-sama membawa komunitas ini menjadi komunitas hijabers yang memberikan hal-hal positif ke depannya. Berikut ini foto-foto selama acara Soft Opening Hijabers Moeslem Makassar berlangsung :)
Anggota baru memasuki arena acara "Soft Opening HMM"
Tempat registrasi anggota baru Hijabers Moeslem Makassar. Di tempat ini juga para anggota baru bertanya dan juga betukar pikiran dengan comitte sebelum mulai mengisi formulir registrasi. Suasana penuh dengan keakraban.
Semakin sore acara "Soft Opening HMM" pun semakin ramai.. Semua saling menyatu, berkenalan, dan inilah tujuan kami.. Menjalin silaturahim antar sesama muslim :) Subhanallah..
Acara sore hari itu dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Quran (An-Nur: 31) dan dilanjutkan dengan penyambutan oleh Ketua Hijabers Moeslem Makassar (Rosnita Makmur)
Hijab Tutorial Class
Hijab Tutorial Class Hijabers Moeslem Makassar menjadi pusat perhatian anggota baru pada hari itu :) Ada 3 macam Hijab Tutorial Class: Hijab Tutorial menggunakan kain paris, pasminah, dan shawl.
Selain acara Soft Opening ini, para commitee HMM pun membuka penggalangan dana untuk TPA (Tempat Pembuangan Akhir) Amanagappa Antang. Kami sangat berharap dengan acara ini, dapat membantu saudara-saudara kita di luar sana yang membutuhkan uluran tangan kita.
Di akhir acara tidak lupa kami berfoto bersama dengan para anggota baru HMM. Selamat datang new member Hijabers Moeslem Makassar :))
Dan..
Terima kasih kepada para commitee atas kerja keras dan partisipasinya dari awal pembentukan panitia hingga akhir acara berjalan dengan lancar dan sukses. Semoga ke depannya kita dapat terus bekerja sama membawa komunitas ini menjadi lebih baik.
Sampai jumpa di event selanjutnya..
Salam Hijabers :)
HIJABERS MOESLEM MAKASSAR
(Written by: Marzelina Karim)
ukhti keren blogx,,,sukaaaa :)
BalasHapusmakasih ukhti :)
BalasHapusukhti gimana caranya registrasi jd anggota? apa ada batas usia utk jadi anggota hijabers?
BalasHapus